Cara pembuatan MDF adalah sebagai berikut :
Bahan baku MDF (bisa berupa pohon acacia, pohon karet atau pohon dengan kategori kayu keras lain nya) yang tumbuh di HTI di tebang dan di buang kulitnya sehingga menjadi kayu gelondongan dan di potong-potong secukupnya untuk di masukkan ke dalam mesin untuk selanjutnya di proses menjadi serat fiber. S
Setelah menjadi serat fiber di masukkan ke dalam semacam tempat penampungan dan di campur dengan lem (glue) dan lilin (wax) kemudian di aduk hingga rata dan di masukkan ke dalam semacam cetakan sesuai dengan ketebalan yang di inginkan di proses dengan sistem hotpress menjadi papan MDF unsanding (MDF yang permukaan nya licin dikarenakan masih terdapat lilin dan lem sebagai akibat proses hotpress). Untuk menghilangkan permukaan yang licin tersebut maka dilakukan proses sanding setelah itu MDF menjadi barang jadi yang siap dikirim ke industri untuk di olah kembali menjadi Furniture.